RPP SMP Materi Pokok : Puisi Rakyat
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP) Nomor 13
Puisi Rakyat
Sekolah : SMP NEGERI 4 SAKTI
Mata Pelajaran : BAHASA INDONESIA
Kelas/Semester : VII/GENAP
Materi : Puisi Rakyat
Alokasi Waktu : 2 X PERTEMUAN (10JP)
A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
- Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
- Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
- Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
(Rumuskan 2 (dua) atau lebih indikator pencapaian kompetensi untuk setiap KD).
KD | Indikator |
KD 3.13 Mengidentifikasi informasi (pesan, rima, dan pilihan kata) dari puisi rakyat (pantun, syair, dan bentuk puisi rakyat setempat) yang dibaca dan didengar. | 1. Siswa mampu menyimpulkan ciri umum puisi rakyat (pantun, syair, dan gurindam). 2. Siswa mampu membandingkan persamaan struktur puisi rakyat (pantun, syair, dan gurindam). 3. Siswa mampu membandingkan perbedaan struktur puisi rakyat (pantun, syair, dan gurindam). 4. Siswa mampu mendaftar kata atau kalimat yang digunakan pada puisi rakyat (pantun, syair, dan gurindam). |
KD 4.13 Menyimpulkan isi puisi rakyat (pantun, syair, dan bentuk puisi rakyat setempat) yang disajikan dalam bentuk tulis | 1. Siswa mampu melengkapi puisi rakyat (pantun, syair, dan gurindam) sesuai struktur dan kaidah bahasa. 2. Siswa mampu memperbaiki kesalahan dari segi isi, syarat pantun, penggunaan kata/ kalimat. 3. Siswa mampu membuat telaah puisi dari segi struktur dan bahasa. |
C. Materi Pembelajaran
1. Materi pembelajaran reguler
Puisi rakyat
· Ciri puisi rakyat (pantun, gurindam, syair)
· Cara menyimpulkan isi pada pantun, gurindam, dan syair
· Menentukan struktur puisi rakyat
2. Materi pembelajaran pengayaan
Puisi rakyat
· Ciri puisi rakyat (pantun, gurindam, syair)
· Cara menyimpulkan isi pada pantun, gurindam, dan syair
· Cara menentukan struktur puisi rakyat
3. Materi pembelajaran remedial
Puisi rakyat
· Ciri puisi rakyat (pantun, gurindam, syair)
· Cara menyimpulkan isi pada pantun, gurindam, dan syair
· Cara menentukan struktur puisi rakyat
D.Kegiatan Pembelajaran
1.Pertemuan pertama: 3 JP
a. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
1) Peserta didik secara berantai membaca puisi rakyat (pantun, gurindam, syair) yang terdapat dalam buku sumber ( hal : 169-171)
2) Peserta didik memahami isi puisi rakyat (pantun,gurindam, syair)
3) Peserta didik diajak tanya jawab untuk mengatahui penguasaan kompetensi yang sudah dipelajari sebelumnya.
4) Peserta didik dipandu guru mengamati kompetensi yang akan dicapai, yaitu Mengidentifikasi informasi (pesan, rima, dan pilihan kata) dari puisi rakyat yang dibaca dan didengar.
5) Peserta didik menerima penyampaikan garis besar cakupan materi dan kegiatan yang akan dilakukan
6) Peserta didik menerima penyampaikan lingkup penilaian
b. Kegiatan Inti (100 menit)
1. Peserta didik ditunjukkan model puisi rakyat dipandu guru.
2. Peserta didik menanyakan hal-hal yang terkait tentang ciri puisi rakyat (pantun, gurindam, dan syair)
3. Secara berkelompok peserta didik membaca puisi rakyat yang berbeda yang telah disediakan.
4. Secara berkelompok, peserta didik mendiskusikan ciri puisi rakyat (mengidentifikasi pesan, rima, dan pilihan kata).
5. Peserta didik menyajikan hasil diskusi kelompok di depan kelas secara bergantian dan kelompok lain memberi tanggapan atau komentar.
c. Kegiatan Penutup (10 menit)
1) Peserta didik bersama guru menyimpulkan butir-butir pokok tentang ciri puisi rakyat.
2) Peserta didik bersama guru melakukan identifikasi keunggulan dan kelemahan kegiatan pembelajaran pada hari itu.
3) Peserta didik menerima umpan balik dalam proses pembelajaran mengenali puisi rakyat.
4) Peserta didik menerima tugas dari guru mencari contoh puisi rakyat melaui media cetak ataupun internet.
5) Peserta didik menerima penyampian guru tentang kegiatan pembelajaran pertemuan berikutnya berdasarkan pengalaman yang paling mengesankan.
2. Pertemuan kedua (3 JP )
a. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
1) Peserta didik menyampaiakan penguasaan kompetensi yang sudah dipelajari sebelumnya dengan melakukan tanya jawab bersama guru.
2) Peserta didik menerima kompetensi yang akan dicapai, yaitu tentang struktur dan kebahasaan puisi rakyat.
4) Peserta didik menerima penyampaian garis besar cakupan materi dan kegiatan yang akan dilakukan
5) Peserta didik menerima menyampaikan lingkup penilaian, yaitu sikap dan pengetahuan.
b. Kegiatan Inti (100 menit)
1. Peserta didik ditunjukkan oleh guru membaca puisi rakyat (pantun)
2. Peserta didik dan guru bertanya jawab tentang struktur puisi rakyat.
3. Secara berpasangan peserta didik membaca puisi rakyat yang berbeda yang telah disediakan.
4. Secara perpasangan, peserta didik mendiskusikan unsur kebahasaan puisi rakyat yang telah dibacakan.
5. Peserta didik menyajikan hasil diskusi di depan kelas secara bergantian dan teman lain memberi tanggapan atau komentar.
c. Kegiatan Penutup (10 menit)
1) Peserta didik difasilitasi guru membuat butir-butir simpulan tentang strutur dan kebahasaan puisi rakyat (pantun)
2) Peserta didik bersama guru melakukan identifikasi keunggulan dan kelemahan kegiatan pembelajaran pada hari itu.
3) Peserta didik menerima penyampaian umpan balik dalam proses pembelajaran mengenali ciri puisi rakyat.
4) Peserta didik menerima tugas dari guru tentang puisi rakyat di media masa, atau di internet.
5) Peserta didik menerima penyampaian kegiatan pembelajaran pertemuan berikutnya berdasarkan pengalaman yang paling mengesankan.
E. Penilaian
1. Teknik Penilaian
b. Penilaian sikap sikap sosial dilakukan dengan teknik observasi/ jurnal.
c. Penilaian pengetahuan dilakukan dengan teknik tes tulis.
d. Penilaian keterampilan dilakukan dengan teknik kinerja.
1. Instrumen Penilaian
Pertemun Pertama
a. Instrumen jurnal
Jurnal Perkembangan Sikap Sosial
Nama Sekolah : SMP NEGERI 4 SAKTI
Kelas/Semester : VII/Genap
Tahun pelajaran : 2016/2017
‘No | Waktu | Nama Siswa | Catatan Perilaku | Butir Sikap |
1. | | | | |
2 | | | | |
| | | | |
| | | | |
| | | | |
a. Istrumen jurnal
Jurnal Perkembangan Sikap Sosial
Nama Sekolah : SMP NEGERI 4 SAKTI
Kelas/Semester : VII/Genap
Tahun pelajaran : 2016/2017
No | Waktu | Nama Siswa | Catatan Perilaku | Butir Sikap |
1 | | | | |
| | | | |
| | | | |
| | | | |
b. Instrumen Uraian
Bacalah pantun berikut!
Bapak tani menanam tebu
Pembeli datang bertanya harga
Wahai ananda hormati ibu
Karena ibu jalan ke surga
Tari piring tari saman
Tari lilin apinya berpijar
Al Quran adalah pedoman
Rajin-rajinlah ananda belajar
1. Tertulis
Jawablah pertanyaan berikut:
1.Tentukanlah ciri puisi rakyat (pantun)!
2. Tentukanlah struktur puisi rakyat (pantun)!
3. Tentukanlah kebahasaan puisi rakyat (pantun)!
4. Tentukanlah pesan, rima, dan pilihan kata puisi rakyat (pantun)!
Kunci Jawaban:
1. Ciri-ciri pantun
· Tiap bait terdiri atas empat baris (larik)
· Tiap baris terdiri atas 8 sampai 12 suku kata
· Rima akhir setiap baris adalah a – b – a – b
· Baris pertama dan kedua merupakan sampiran
· Baris ketiga dan keempat merupakan isi
3). Penugasan
4). Portofolio
c. Keterampilan
1). Kinerja
2). Proyek
3). Portofolio
* Catatan: Teknik penilaian dipilih satu atau lebih sesuai dengan tuntutan KD.
2. Instrumen penilaian
a. Pertemuan Pertama (sampel butir soal terlampir)
b. Pertemuan Kedua (sampel butir soal terlampir)
c. Pertemuan Ketiga (sampel butir soal terlampir)
d. Dst.
3. Pembelajaran Remedial
Tulis kegiatan pembelajaran remedial antara lain dalam bentuk:
• pembelajaran ulang
• bimbingan perorangan
• belajar kelompok
• pemanfaatan tutor sebaya
bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil analisis penilaian.
4. Pembelajaran Pengayaan
Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran pengayaan untukperluasan dan/atau pendalaman materi (kompetensi) antara lain dalam bentuk tugasmengerjakan soal-soal dengan tingkat kesulitan lebih tinggi, meringkas buku-buku referensi dan mewawancarai nara sumber.
F. Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar
1. Media/alat
Tulis spesifikasi semua media pembelajaran (video/film, rekaman audio, model, chart, gambar, realia, dsb.). CONTOH cara menuliskan:
a. Video/film: Judul. Tahun. Produser. (Tersedia di situs internet lengkap dengan tanggal pengunduhan)
b. Rekaman audio: Judul. Tahun. Produser. (Tersedia di situs internet lengkap dengan tanggal pengunduhan)
c. Model: Nama model yang dimaksud
d. Gambar: Judul gambar yang dimaksud
e. Realia: Nama benda yang dimaksud
2. Bahan
Tulis spesifikasi (misalnya nama, jumlah, ukuran) semua bahan yang diperlukan.
3. Sumber Belajar
Tulis spesifikasi semua sumber belajar (buku peserta didik, buku referensi, majalah, koran, situs internet, lingkungan sekitar, narasumber, dsb.).
CONTOH cara menuliskan:
a. Buku peserta didik: Nama pengarang. Tahun penerbitan. Judul buku. Kota penerbitan: Penerbit (halaman)
b. Buku referensi: Nama pengarang. Tahun penerbitan. Judul buku. Kota penerbitan: Penerbit (halaman).
c. Majalah: Penulis artikel. Tahun terbit. Judul artikel. Nama majalah, Volume, Nomor, Tahun, (halaman).
d. Koran: Judul artikel, Nama koran, Edisi (tanggal terbit), Halaman, Kolom
e. Situs internet: Penulis. Tahun. Judul artikel. (Tersedia di situs internet lengkap dengan tanggal pengunduhan)
f. Lingkungan sekitar: Nama dan lokasi lingkungan sekitar yang dimaksud
g. Narasumber: Nama narasumber yang dimaksud beserta bidang keahlian dan/atau profesinya
h. Lainnya (sesuai dengan aturan yang berlaku)
Mengetahui,
Kepala SMP N 4 Sakti Guru Mata Pelajaran
B.Indonesia
Drs.SURIA M.HARUN A.Md
NIP : 196009141983021001 NIP : 195812311982031099
0 Response to "RPP SMP Materi Pokok : Puisi Rakyat"
Post a Comment